Self Healing dengan Kegiatan Outdoor di Masa Pandemi
Kegiatan outdoor di masa pandemi menjadi ajang untuk self-healing bagi banyak orang. Tidak heran karena selama 2 tahun aktivitas kita di luar ruangan sangat terbatas, termasuk liburan yang seharusnya menjadi agenda rutin seminggu sekali untuk refreshing diri.
Salah satu kegiatan outdoor yang diminati di masa pendemi ini adalah mengunjungi ruang terbuka hijau untuk piknik atau sekadar jalan-jalan. Keadaan alam yang teduh dan jauh dari hiruk pikuk keramaian membuat diri jadi lebih tenang dan adem.
Kegiatan tersebut juga didukung oleh fasilitas ruang terbuka yang banyak dan mudah diakses pengunjung, seperti Museum Satria Mandala, Hutan Kota GBK, dan kawasan Monas di Jakarta. Kamu juga bisa menjadikan piknik sebagai ide kegiatan untuk mengisi libur di akhir tahun.
Selain piknik, kamu juga bisa camping atau berkemah. Tidak perlu jauh-jauh, kamu bisa mendirikan tenda di hutan pinus terdekat dari kota, atau menginap di villa dengan pemandangan hutan. Kegiatan yang berhubungan dengan alam cocok sebagai pilihan kamu untuk mengambil jeda dari kesibukan bekerja dan fokus dengan kesehatan mental dirimu.
Pilihan kegiatan lain yang bisa kamu lakukan adalah hiking atau mendaki gunung yang merupakan kegiatan outdoor di masa pandemi yang tengah naik daun. Dimulai dari Juli 2021, beberapa lokasi pendakian sudah dibuka kembali dan jumlah pendaki profesional maupun pemula mengalami peningkatan.
Hiking di masa pandemi tentu harus tetap mengikuti protokol kesehatan dan benar. Tidak lupa untuk memastikan kondisi tubuhmu dalam keadaan sehat dan bugar, mengambil tes PCR sebelum mendaki, dan siapkan barang-barang yang diperlukan untuk mendaki.
Baca juga: Perlengkapan Naik Gunung untuk Pemula, Jangan Ketinggalan 7 Barang Ini
Aktivitas yang aman untuk anak
Mengajak anak-anak untuk melakukan aktivitas di luar ruangan dapat membuat tubuh serta perasaannya semakin baik. Seperti yang kita ketahui bahwa selama awal pandemi hingga sekarang, kegiatan sekolah dibatasi yang akibatnya anak-anak lebih banyak menghabiskan waktu di depan komputer atau HP.
Untuk itu rencanakanlah dan jangan ragu untuk mengajak anak atau adik kita untuk bermain di luar ruangan di akhir pekan. Namun tetap pastikan tempat yang dipilih ramah bagi anak serta menerapkan aturan kesehatan yang disiplin.
Dukung aktivitasmu berpetualang di luar ruangan dengan selalu membawa EatNow sebagai bekal sehatmu. Ada banyak sekali pilihan menu siap santap yang dapat kamu pilih, tidak ribet dan bisa langsung dimakan. Komposisi EatNow dibuat dengan bahan organik, tanpa MSG dan tanpa pengawet, sehingga aman untuk dikonsumsi siapapun, termasuk anak-anak di atas usia 2 tahun.
Beli makanan sehat siap santap EatNow dengan mudah dan jangan kewatkan diskon 5% yang berlaku pembelian langsung melalui website EatNow. Yuk belanja sekarang!